image1 image2 image3

HELLO I'M SALMAN ALFA|WELCOME TO MY PERSONAL BLOG|I LOVE TO DO CREATIVE THINGS|I'M PROFESSIONAL GRAPHIC DESIGNER

Sejarah dan Standar Bahasa C


Dennis Ritchie


Akar dari bahasa  C adalah dari bahasa BCPL yang dikembangkan oleh Martin Richards tahun 1967. Bahasa ini memberikan ide kepada Ken Thompson yang kemudian mengembangkan bahasa yang disebut dengan B pada tahun 1970. Perkembangan selanjutnya dari bahasa B adalah bahasa C oleh Dennis Ricthie sekitar tahun 1970-an di Bell Telephone Laboratories Inc. (sekarang adalah AT&T Bell Laoratories). Bahasa C pertama kali digunakan di komputer Digital Equipment Corporation PDP-11 yang menggunakan sistem operasi UNIX.
            C adalah bahasa standar, artinya suatu program yang ditulis dengan versi bahasa C tertentu akan dapat dikompilasi dengan versi bahasa C yang lain dengan sedikit modifikasi. Standar bahasa C yang asli adalah standar dari UNIX. Patokan dari standar UNIX ini diambil dari buku yang ditulis oleh Brian Kerninghan dan Dennis Ricthie berjudul “The C Programming Language”, diterbitkan oleh Prentice-Hall tahun 1978. Deskripsi C dari Kerninghan dan Ricthie ini kemudian dikenal secra umum sebagai “K&R C”.

            Kepopuleran bahasa C membuat versi-versi dari bahasa ini banyak dibuat untuk komputer mikro. Untuk membuat versi-versi tersebut standar, ANSI (American National Standarts Institute) membentuk suatu komite (ANSI committee X3J11) pada tahun 1983 yang kemudian menetapkan standar ANSI untuk bahasa C. Standar ANSI ini didasarkan dari standar UNIX yang diperluas. Standar ANSI menetapkan sebanyak 32 kata kunci (keywords) standar. Versi-versi  bahasa C yang menyediakan paling tidak 32 kata kunci ini dengan sintak yang sesuai dengan yang ditentukan oleh standar, maka dapat dikatakan mengikuti standar ANSI. Ke 32 kata-kata kunci ini adalah auto, break, case, char, const, continue, default, do, double, else, enum, extern, float, for, goto, if, int, long, register, return, short, signed, sizeof, static, struct, switch, typedef, union, unsigned, void, volatile, dan while.
            Contoh versi bahasa C yang mengikuti standar ANSI adalah Bahasa Turbo C oleh Borland International. Turbo C menyediakan 39 kata-kata kunci, diantaranya 32 buah mengikuti standar ANSI. Selain Turbo C, versi bahasa C lainnya yang populer di komputer mikro adalah Microsoft C, Microsoft Quick C dan Watcom C.

Alasan-alasan serta keunggulan menggunakan Bahasa C:
  1. Bahasa C tersedia hampir disemua jenis komputer
  2. Kode Bahasa C sifatnya adalah portable
  3. Bahasa C hanya menyediakan sedikit kata-kata kunci
  4. Proses executable program Bahasa C lebih cepat.
  5. Dukungan pustaka yang banyak.
  6. C adalah bahasa yang terstruktur
  7. Selain bahasa tingkat tinggi, C juga dianggap sebagai bahasa tingkat menengah. Semakin rendah tingkat bahasa maka semakin sulit untuk dimengerti karena bahasa tingkat rendah menggunakan bahasa mesin yang sulit dibaca.
  8. Bahasa C adalah kompiler.

Dirangkum dari Hartono, Jogiyanto. 1993. “Konsep Dasar Pemrograman Bahasa C”. Yogyakarta: ANDI Offset

Share this:

CONVERSATION